
Warga RT 14 Kelurahan Bagan Pete Antusias Sambut Tim Penilai Kampung Bantar
Peristiwajambi.com, JAMBI – Program KAMPUNG BANTAR (Bersih, Aman dan Pintar) adalah program inisiatif Pemerintah Kota Jambi yang ditujukan untuk mengakselerasi percepatan pembangunan. Pemerintah dan Kemasyarakatan di Kota Jambi yang bertujuan untuk mengurangi ketimpangan pembangunan antar wilayah, meningkatkan kualitas kesejahteraan dan meningkatakan kualitas perekonomian masyarakat, khususnya dilokasi RT Kampung Bantar.
Masuk sebagai nominasi Kampung Bantar, Warga RT 14 Kelurahan Bagan Pete, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi sangat antusias mengikuti penilaian ini dan optimis menjadi juara. Rabu (5/8/2020) siang.
Terlihat dari persiapan yang dilakukan warga untuk menyambut tim penilai kampung bantar sangat matang dilakukan dari jauh-jauh hari sebelumnya.
Balai Sepakat RT 14 yang menjadi pusat pertemuan Tim Penilaian Kampung Bantar berhasil disulap menjadi salah satu tempat yang bagus dari sekian banyak Balai/Pos Kamling yang ada di kota Jambi.
Dalam pantauan dilapangan, beberapa Tim Penilai Kampung Bantar bergerak meninjau kawasan kampung RT 14 yang akan dinilai, mulai dari titik pertemuan di Balai RT hingga ketempat-tempat lainnya seperti, Pos Kamling, Taman Toga, Posyandu, Musholah, dan tempat lainnya yang didampingi oleh warga.
Selain dari beberapa tim penilaian Kampung Bantar Kota Jambi, juga terlihat anggota TNI yang bertugas menilai dari segi keamanan kampung.
Turut hadir dalam penilaian tersebut, Camat Alam Barajo Kota Jambi, Mustari, Lurah Bagan Pete, Suherman.
Untuk diketahui, Kampung Bantar dengan nilai tertinggi (Juara Tingkat Kota Jambi) mendapatkan hadiah/penghargaan dari Walikota Jambi, dengan Kriteria sebagai berikut:
1. RT Kategori besar dengan jumlah KK > 100 di beri dana bantuan Rp.7.000.000.- (Th.2015 Rp.10.000.000,- di tambah 1 Paket Pos Kamling Rp.2.500.000.-).
2. RT Kategori menengah dengan jumlah KK > 60-99 diberi dana Rp.5.000.000.- (Th.2015 Rp.7.000.000.- di tambah 1 Paket Pos Kamling Rp.2.500.000.-).
3. RT Kategori kecil dengan jumlah KK > 40-59 di beri dana Rp.3.000.000.- (Th.2015 Rp.5.000.000.- di tambah 1 Paket Pos Kamling Rp.2.500.000.-). (Rma)
