
AMPD Gelar Aksi Damai di Depan Mapolresta Jambi
Peristiwajambi.com, JAMBI – Ratusan masyarakat Jambi yang mengatasnamakan dirinya Aliansi Masyarakat Peduli Demokrasi (AMPD) gelar aksi damai di depan Mapolresta Jambi terkait dugaan banyaknya terjadi kecurangan dalam Pilkada Walikota dan Wakil Walikota Jambi.
Dalam orasinya, mereka meminta agar Pilkada di Provinsi Jambi khususnya di Kota Jambi agar dapat di ulang kembali, mereka beralasan pada Pilkada di Kota Jambi di duga banyak terjadi kecurangan, seperti money politik dan lain sebagainya.
“Kami banyak menemukan kejanggalan, di pemilihan walikota Jambi, kami memiliki Bukti-bukti,” kata salah satu masa dalam orasinya, Senin (2/7).
Pada kecurangan tersebut, mereka juga menemukan dugaan Money Politik pada Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Jambi dan mereka berharap kepada pihak Kepolisian untuk mengusut tuntas dugaan kecurangan dalam Pilkada 27 Juni lalu.
“Kami berharap pihak Kepolisian mengusut tuntas dugaan Money Politik dan segala yang terjadi di pilkada kota jambi dan kami ingin membantu pihak kepolisian untuk menuntaskan permasalahan ini” Pungkasnya.
(Rhama)
